Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi informasi, untuk memenuhi standar kinerja yang ditetapkan perusahaan atau instansi pemerintahan, menuntut SDM harus menyesuaikan diri. Tuntutan penguasaan teknologi informasi merupakan tantang bagi dunia pendidikan untuk menyesuaikan baik dalam kompetensi yang harus dikuasai guru dan peserta didik maupun dalam penyelenggaraannya.Dunia pendidikan dituntut mampu menjawab permasalahan sumber daya manusia dalam menyesuaikan dengan pengaruh perkembang IPTEK. Seiring dengan perkembangan teknologi, penyelenggaraan pendidikan telah lama menyesuaikan diri dengan memanfaatkan media elektronik seperti radio dan televisi sebagai media pengajaran (pembelajaran). Program pembelajaran yang disajikan dengan menggunakan radio dan televisi ini merupakan penerapan perkembangan bidang pendidikan dalam menyesuaikan dengan perkembangan IPTEK.
Namun demikian, paradigma e-Education dikenal oleh masyarakat secara luas setelah dimanfaatkan fasilitas internet sebagai media pembelajaran, maka masyarakat menganggap bahwa e-Education adalah pendidikan yang diselenggarakan dengan menggunakan internet sebagai media utamanya. Menghadapi tantangan perkembangan teknologi dalam dunia kerja, penyelenggaraan pendidikan membutuhkan teknologi yang dapat menyediakan fasilitas pendidikan dan pelatihan yang cepat pengadaannya, metode yang efektif, dan persiapan yang relatif singkat.
Namun demikian, paradigma e-Education dikenal oleh masyarakat secara luas setelah dimanfaatkan fasilitas internet sebagai media pembelajaran, maka masyarakat menganggap bahwa e-Education adalah pendidikan yang diselenggarakan dengan menggunakan internet sebagai media utamanya. Menghadapi tantangan perkembangan teknologi dalam dunia kerja, penyelenggaraan pendidikan membutuhkan teknologi yang dapat menyediakan fasilitas pendidikan dan pelatihan yang cepat pengadaannya, metode yang efektif, dan persiapan yang relatif singkat.
No comments:
Post a Comment